Blogger Ciapus Bogor

Cara Membuat Login di Blogspot - Sign in With Facebook

Cara Membuat Form Login Member di Blogspot
Setiap kali kamu menjelajahi blog orang lain, di sisi menu, pasti kamu pernah melihat formulir login. Sepintas di benak kamu, muncul sebuah ketertarikan ingin memilikinya. Namun, masalahnya adalah bagaimana cara membuat log masuk itu. sementara blog yang kamu kelola terbatas pada platform blog gratis seperti blogger, atau lebih dikenal sebagai blogspot, itu adalah layanan blogging paling populer, yang dimiliki oleh Google. Sebagai mana kita tahu bahwa membuat blog di wordpress memungkinkan kita untuk menambahkan menu login. Kamu bisa mendapatkan fitur ini jika blog wordpress kamu telah ditingkatkan ke versi premium dan tentu saja tidak gratis. sementara Blogspot adalah layanan yang sepenuhnya gratis, tidak ada opsi / permintaan Upgrade. Namun, salut dengan layanan blogspot ini meskipun memberikannya secara gratis tetapi mereka tidak pernah menyisipkan iklan ataupun masalah kepatuhan dengan Link Kridit di blog seperti pada umumnya. Platform blogging ini memiliki kelebihan luar biasa dibandingkan platform lainnya. Namun disisi lain, terkadang beberapa dari penggunanya selalu tidak puas dengan fasilitas yang disediakan oleh blogspot. Secara khusus, memang sangat tidak mungkin membuat halaman login di blog blogspot. Walaupun demikian. Tapi setidaknya kita bisa mengakali jika kamu benar-benar ingin menambahkan menu login di blogspot sehingga membuat blog kamu nampak lebih keren dan berbeda. Kita sebagai pengguna blogspot tentu dapat membuat halaman login user dengan sedikit bantuan dan trik. Bagaimana cara melakukannya?  Nah. pada artikel ini saya akan memberikan trik sederhana bagi kamu yang ingin membuat form login di blogspot. Dan metodenya cukup mudah. Disini saya tidak akan menjelaskan panjang lebar mengenai fungsi dan kegunaan form login. Namun saya hanya ingin sedikit berbagi pencerahan mengenai cara membuat form login di blogger blogspot, siapapun dapat melakukannya dengan mudah. Baiklah, Langsung saja kita menuju panduan langkah cara membuat form login di blogspot dibawah

Cara Membuat Form Login Member di Blogspot (Sign in Blogger)

Trik cara membuat halaman login member di Blogger dalam posting ini yang akan saya tunjukan kepada kalian yaitu dengan menggunakan widget login melalui aplikasi pihak ketiga (Masuk dengan Akun Facebook)  Sebenarnya kita bisa membuat halaman login di blogspot dengan Akun Google. Tapi beberapa kali upaya percobaan saya selalu gagal hehe. Pada akhirnya saya kepikiran untuk membuat halaman login di blogger blogspot dengan Akun Facebook dan itu berhasil. Kalau kalian tertarik ingin membuat form login Sign in with Facebook seperti saya. Simak dan ikuti langkah sederhana ini. Pertama-tama yang harus kalian lakukan yaitu bisa mengunjungi langsung halaman web developers.facebook.com

Alangkah baiknya sebelum mengklik tautan diatas pastikan kalian sudah masuk ke akun facebook kalian. Kalau kalian sedikit paham dengan fitur yang ada pada halaman Developers Facebook. Silahkan di utak atik sendiri deh untuk menghubungkan Facebook Login dengan blog kalian. Dan apabila bagi kalian yang masih pemula, cobalah untuk membuat aplikasi facebook terlebih dahulu. Tapi saya tidak akan menjelaskan cara membuat Apps Facebook disini. Jadi saya harap kalian sudah memiliki kode atau ID Apps Facebook yang nantinya akan digunakan untuk memperlancar akses login ke blog dengan melanjutkan dengan Akun Facebook. Tanpa Apps Facebook, proses menghubungkan form login facebook di blog tidak akan berjalan sempurna. Nah jika kalian masih kurang mengerti cara membuat aplikasi facebook kalian bisa searching dulu di google untuk mendapatkan kode / ID Apps Facebook
Bagi kalian yang sudah mempersiapkan ID Apps Facebook. Mari kita akan membuat Tombol Login Facebook di blog

Salin semua kode yang ada pada kotak hitam dibawah ini
<div id="fb-root"></div> <script async defer crossorigin="anonymous" src="https://connect.facebook.net/id_ID/sdk.js#xfbml=1&version=v6.0&appId=62012345678910&autoLogAppEvents=1"></script>

<div class="fb-login-button" data-width="" data-size="large" data-button-type="login_with" data-auto-logout-link="true" data-use-continue-as="true"></div>



Selanjutnya kode tersebut kalian pasang di halaman statik blogspot. Caranya buat dulu halaman statik baru dan berikan judul Login atau Masuk. Khusus bagi kalian yang sudah menginstal kode script SDK facebook, sebaiknya Kode SDK facebook paling atas tidak perlu ikut dipasang

Nah. Untuk kalian yang belum menginstal kode SDK Facebook di blog. Kode yang saya berikan diatas di salin semuanya. Kemudian kalian ganti ID Apps Facebok yang sudah saya beri tanda warna ungu diatas dengan ID Apps Facebook milik kalian. Tulisan Large  berwarna merah untuk menentukan ukuran Tombol Login. Kalian bisa menyesuaikan ukuran Tombol Login dengan merubah menjadi Medium (sedang) atau Small (kecil)  Setelah semuanya sudah diatur dan sudah diterapkan di halaman statik blog. Klik terbitkan halaman dan silahkan cek halaman login kalian apa sudah berjalan dengan baik

Pasti kalian penasaran dengan Tampilan Login di blogspot ini seperti apa. Oleh karena itu kalian bisa melihat contoh Form Login with Facebook di Blogspot dengan mengklik Tombol Demo dibawah ini






Catatan:
Jika log masuk tidak berfungsi, silahkan masuk ke Developer Facebook. Cari fitur Form Login, kamu bisa menambahkan domain kamu disana untuk menjalankan log masuk dengan sempurna



Bagaimana Cara Mengetahui User yang sudah Login di Blog?

Nah kalau untuk soal ini kalian bisa mengeceknya di dashboard Developers Facebook. Tapi kalian hanya bisa mendapatkan data-data user seperti Nama Profil dan Foto Profil user. Tidak bisa melihat Alamat Email user. Sehingga kalian tidak akan bisa jika berkeinginan untuk mengirimi notifikasi melalui email kepada user yang telah login di blog


Cukup sudah sampai disini posting Tutorial Cara Membuat Halaman Login di Blogger Blogspot (Sign in With Facebook) Semoga dapat membantu serta berguna bagi kalian. Dan selamat mempraktekan sendiri sampai berhasil

Masuk dengan Akun Facebook untuk mengomentari "Cara Membuat Login di Blogspot - Sign in With Facebook"

1 Komentar untuk "Cara Membuat Login di Blogspot - Sign in With Facebook"

  1. Kok app nya tulisan aplikasi masih dalam pembuatan atau minta penguji

    BalasHapus

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel